Waktu Sekarang

27 Januari 2026 20:31

Polres Situbondo Gelar Patroli Gabungan bersama TNI dan Satpol PP Dalam Rangka Cipta Kondisi Kamtibmas aman & Kondusif

Kategori : ,

Share:

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on whatsapp

matarajawali.net – Situbondo; Polres Situbondo Polda-Jatim melaksanakan patroli skala besar dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas aman & kondusif ditengah masyarakat, Minggu malam (31/8/2025).
Kegiatan Patroli tersebut menyasar sejumlah obyek vital dan pusat keramaian di wilayah Kabupaten Situbondo.

Patroli gabungan ini melibatkan personel Polres Situbondo, Kodim 0823 Situbondo, dan Satpol PP sebagai langkah proaktif guna menyikapi perkembangan situasi terkini, guna menciptakan rasa aman dan nyaman ditengah masyarakat.

Sebelum melaksanakan patroli, personil gabungan melaksanakan apel oersiapan dipimpin Kabag SDM AKP Aryo Pandanaran, S.H dihadiri Kasat Binmas AKP Djembadi S.H, Kasat Lantas AKP Nanang Hendra Irawan, S.H, M.H, Kasat Reskrim AKP Agung Hartawan S.H.,M.H, Kasat Intelkam IPTU Danny Prastiansyah S.E, Kasat Sabhara Iptu H.Rachman S.H, dan Perwira Pengendali Ipda Dieka Octavia S.H. serta peleton siaga C Polres Situbondo , Satpol PP, Kodim 0823 Situbondo, dan Garnisun.

Kabag SDM AKP Aryo Pandanaran. S.H menyampaikan arahan pimpinan bahwa Patroli gabungan Polri, TNI, Satpol PP ini merupakan upaya preventif untuk menjaga kondusifitas wilayah Kabupaten Situbondo dalam menyikapi terjadinya gelombang demonstrasi Anarkhis di berbagai daerah.

“Patroli skala besar ini dilakukan untuk memastikan situasi kamtibmas di wilayah Situbondo tetap terjaga aman dan kondusif, terutama di beberapa lokasi obyek vital serta pusat aktivitas kegiatan masyarakat.
Hal ini juga sebagai wujud Aparatur Keamanan hadir ditengah masyarakat dan selalu memantau dinamika perkembangan situasi agar masyarakat merasa tenang,” ujar AKP Aryo.

Selama patroli berlangsung, aparat tidak hanya melakukan pemantauan situasi kamtibmas, tetapi juga berdialog dengan warga dan menyampaikan himbauan Kamtibmas secara langsung kepada masyarakat yang ditemui disepanjang route patroli agar masyarakat bijak dalam bermedsos dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

Dengan kegiatan rutin seperti ini, Polres Situbondo berupaya menghadirkan rasa aman sekaligus mencegah potensi gangguan kamtibmas sejak dini.

Adapun sejumlah lokasi yang menjadi sasaran patroli antara lain Alun alun Situbondo, Terminal Situbondo, Kantor Samsat Polres Situbondo dan Kantor DPRD Kab. Situbondo.

Lebih lanjut, AKP Aryo menambahkan bahwa kegiatan ini juga untuk memperkuat solidaritas & koordinasi lintas sektoral.
Sinergitas dengan stakeholder terkait , tetap terus ditingkatkan untuk memastikan Kabupaten Situbondo tetap menjadi daerah yang aman, damai, sehingga seluruh warga dapat beraktifitas dengan nyaman.

“Kami juga mengajak kepada seluruh komponen masyarakat agar tidak mudah terprovokasi isu-isu negatif yang beredar di medsos dan dapat langsung memberikan informasi kepada pihak Polri, TNI atau Satpol PP apabila ada hal- hal yang memicu potensi konflik horisontal dan konflik vertikal, Ini penting dilakun dalam menyikapi dinamika kamtibmas terkini, sehingga setiap potensi kerawanan dapat dicegah sejak dini dan segera tertangani,” tegas AKP Aryo.

Polres Situbondo memastikan kegiatan serupa tetap terus diringkatkan, baik melalui giat patroli gabungan maupun mobiling di seluruh Polsek jajaran, sebagai upaya menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.(sup)

No Tag
Matarajawali
Di Post : 5 bulan Yang Lalu
Berita Serupa
Kategori 1
Kategori 3
Kategori 2
Kategori 4