Waktu Sekarang

27 Januari 2026 06:03

Awali Tahun 2026 dengan Doa Bersama, Wali Kota Malang Ajak Warga Lowokwaru Saling Menguatkan dan Bersyukur

Kategori :

Share:

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on whatsapp

Matarajawali.net – Malang, 6 Januari 2026

Pemerintah Kota Malang mengawali tahun 2026 dengan menggelar kegiatan doa bersama yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Lowokwaru, Selasa (6/01/2026). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wali Kota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM, didampingi jajaran Forkopimcam Lowokwaru, aparatur kecamatan dan kelurahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan warga setempat.

Kegiatan doa bersama tersebut berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan. Selain sebagai agenda rutin keagamaan, doa bersama ini juga menjadi momentum refleksi dan penguatan spiritual bagi seluruh elemen masyarakat dalam menyongsong tantangan dan program pembangunan di tahun yang baru.

Dalam sambutannya, Wali Kota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM, menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama merupakan ajang untuk saling menguatkan satu sama lain, mempererat tali silaturahmi, serta memohon perlindungan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Ia berharap khususnya wilayah Kecamatan Lowokwaru senantiasa dijauhkan dari berbagai bentuk bala, bencana, dan musibah.

“Doa bersama ini menjadi sarana bagi kita semua untuk saling menguatkan dan memohon perlindungan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Harapan kita bersama, khususnya Kecamatan Lowokwaru, senantiasa diberikan keselamatan, ketentraman, dan terhindar dari segala macam musibah,” ujar Wahyu Hidayat.

Lebih lanjut, Wali Kota Malang menegaskan bahwa doa bersama juga merupakan bentuk rasa syukur atas segala nikmat dan capaian yang telah diraih selama tahun-tahun sebelumnya. Ia berharap di tahun 2026 ini, Kota Malang, khususnya Kecamatan Lowokwaru, dapat meraih kemuliaan, kemajuan, serta kondisi yang jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, baik dari sisi pembangunan, pelayanan publik, maupun kesejahteraan masyarakat.

“Dengan rasa syukur, kita berharap di tahun yang baru ini diberikan kemuliaan, keberkahan, dan kemajuan yang lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Semoga seluruh program pemerintah dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Camat Lowokwaru, Drs. Rudi Cahyono Catur Utomo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama ini menjadi titik awal bagi jajaran Kecamatan Lowokwaru dalam menjalankan berbagai program kerja di awal tahun 2026. Ia menyebutkan bahwa momen ini juga dimanfaatkan sebagai sarana evaluasi terhadap pelaksanaan program dan pelayanan publik yang telah dijalankan pada tahun sebelumnya.

“Kegiatan doa bersama ini merupakan langkah awal kita untuk menjalani program-program di tahun yang baru. Sekaligus menjadi bahan evaluasi bagi kami di Kecamatan Lowokwaru agar ke depan dapat bekerja lebih optimal dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat dibandingkan tahun sebelumnya,” ungkapnya.

Camat Lowokwaru juga mengajak seluruh jajaran aparatur kecamatan, kelurahan, serta masyarakat untuk terus menjaga sinergi, kebersamaan, dan semangat gotong royong dalam mendukung berbagai program pembangunan yang dicanangkan oleh Pemerintah Kota Malang.

Kegiatan doa bersama diakhiri dengan doa lintas elemen dan ramah tamah. Diharapkan melalui kegiatan ini, terbangun semangat kebersamaan, persatuan, dan optimisme dalam mewujudkan Kecamatan Lowokwaru yang aman, harmonis, serta semakin maju di tahun 2026.(Aji)

No Tag
Matarajawali
Di Post : 3 minggu Yang Lalu
Berita Serupa
Kategori 1
Kategori 3
Kategori 2
Kategori 4