Waktu Sekarang

20 Februari 2025 04:29

Safari Ramadhan Walikota Malang Di Masjid Nuruttaqwa Drs .H. Sutiaji Jelaskan Nama Lain Bulan Ramadhan

Kategori :

Share:

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on whatsapp

matarajawali.net-Kota Malang, Minggu malam (26/3/2023) wali kota Malang melakukan giat safari ramdhan yang bertempat di masjid Nuruttaqwa, Jalan Bunga Dewandaru No. 58 Jatimulyo kota malang.

Sutiaji menyebutkan bahwasanya penyebutan dalam nama bulan ramdhan meiliki 10 sebutan antara lain syahrul mubarok yang bisa di artikan bulan yang penuk barokah atau keberkahan.“Makna berkah yaitu bertambahnya kebaikan. Mendorong apa yang menjadi kebaikan dan mengesampingkan ego dirinya. Serta amal-amal kebajikan dinilai berlipat ganda,” terangnya.

Sebutan syahrul a’la nama lain bulan ramdhan yang berarti bulan yang penuh kenikmatan maksud dari kenikmatan ialah nikmat yang sudah di berikan oleh allah seperti di lipatkan gandakan nya semua amal perbuatan dan yang paling khusus dan kenikmatan yang hanya bisa di nikmati di bulan ramadhan adalah adanya malam yang sama dengan seribu bulan yaitu malam lailatul qodar

“Di bulan Ramadan ada Nuzulul Qur’an, ada malam Lailatul Qadar, ada tarawih dan sahur. Semua itu adalah kenikmatan yang tidak ditemui selain di bulan Ramadan. Di bulan yang penuh berkah ini, orang yang berdoa akan dikabulkan doanya,” ungkap Sutiaji.

Untuk itu, dirinya mengajak para jamaah untuk mengisi bulan Ramadan dengan kebaikan. “Sebelum kita bertemu bulan Ramadan, kita melewati bulan Syaban dan Rajab yang merupakan ‘bulan latihan’. Latihan untuk lebih siap menghadapi bulan Ramadan ini. Untuk itu, marilah kita menyiapkan lima perkara sebelum datang lima perkara,” pesan orang nomor satu di Kota Malang itu.(Arw)

No Tag
Matarajawali
Di Post : 16:42
Berita Serupa