matarajawali.net-malangkota; Dalam beberapa waktu ini intensitas hujan di kota malang mulai meningkat, meskipun hujan yang turun masih dalam intensitas rendah cuma berlangsung dalam waktu yang cukup lama. Untuk itu Walikota Malang Drs.H. Sutiaji mengukapkan jika pemerintah Kota Malang telah mewaspadai bencana yang di akibatkan oleh turunnya hujan yang cukup tinggi.
Saat di temuai disela kesibukannya Sutuaji menjelaskan jika pemerintah Kota Malang melalui dinas terkait telah mengambil langkah – langkah dalam mengantisipasi bencana yang di sebabkan oleh hujan.
“Termasuk hari ini juga kita adakan penjagaan di pintu-pintu air. Kan dikhawatirkan mungkin di sini terang, tiba-tiba dari sana hujannya lebat. Maka petugas nanti akan menginformasikan ke kelurahan-kelurahan yang terlewati (aliran sungai) untuk tidak lengah,” ujarnya usai menghadiri sebuah acara di Savana Hotel and Convention, Selasa (18/10/2022).
Pemerintah Kota Malang sumbung Sutiaji juga telah melakukan pembenahan infrastruktur antara lain dengan melakukan pengerukan salaran air yang menygalami pendangkalan, serta menambah sudetan dibeberapa titik rawan banjir’
“Ada sudetan yang dilakukan oleh DPUPRPKP seperti di Sawojajar. Di Raya Langsep juga kita lakukan sudetan dan normalisasi. Lalu kita ngeruk sampah dan sedimen juga,” tuturnya.
Menyikapi beberapa bencana di beberapa wilayah Kabupaten Malang akibat tingginya curah hujan yang cukup tinggi beberapa hari ini, Pemkot Malang menyatakan siap membantu dalam penanganannya.
“Kemarin dari kabupaten minta bantuan personel dan perahu karet. Lalu telepon kalaks BPBD. Jadi artinya kita bahu membahu untuk menangani bencana ini,” ujar Sutiaji.(*)