Waktu Sekarang

9 September 2024 16:19

Musrenbang RKPD 2023 Fokuskan Ekonomi Kreatif

Kategori :

Share:

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on whatsapp

Matarajawali.Net – Pemerintah Kota Malang memaparkan 5.446 usulan rencana kegiatan untuk dilakukan tahun 2023 pada pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Malang Tahun 2023,bertempat di Ballroom Grand Mercure Malang Mirama jalan Raden Panji Suroso No 7 Purwodadi,Blimbing, Malang (28/3/22)

Terdapat lima prioritas pada 2023 yakni pemenuhan kinerja penyelenggaraan daerah, penguatan branding Kota Malang juga penuntasan penangangan masalah utama banjir, kemacaten dan pengangguran penguatan ketahanan sistem kesehatan masyarakat pasca pandemi serta aktivasi perluasan ekosistem ekonomi kreatif dan smart city.

Kegiatan ini melibatkan seluruh pemangku kepentingan terkait pembangunan di Kota Malang berserta
Potensi sumber daya manusia yang tengah mengarah ke bonus demografi dengan komposisi penduduk didominasi generasi milenial “Dua disrupsi besar yang terjadi saat ini yakni pandemi dan digitalisasi” ucap wali kota malang Drs. H. Sutiaji

Dua disrupsi itu justru menjadi kekuatan untuk mendorong geliat ekonomi kreatif sebagai wujud komitmen Pemerintah Kota Malang terhadap pengembangan sektor ekonomi kreatif yang juga di titikberatkan pada penyediaan infrastruktur,

“Gedung MCC yang akan menjadi pusat aktivitas para pelaku ekonomi kreatif potensial untuk saling berkolaborasi” pungkasnya. (rita)

No Tag
Matarajawali
Di Post : 20:44
Berita Serupa