Tim Pamor Keris Polres Batu Melakukan Pemantauan di Salah Satu Pusat Perbelanjaan Kota Wisata Batu
Matarajawali.Net – Demi menekan jumlah penyebaran kasus COVID-19, Tim Pamor Keris Polres Batu yang terdiri dari personel TNI, Polres Batu dan instansi pemerintah Pemerintah Kota Batu, tidak ada bosan bosannya menghimbau masyarakat untuk disiplin menerapkan Protokol Kesehatan.
Himbauan untuk mematuhi protokol kesehatan terus digaungkan oleh Tim Pamor Keris Kota Batu. Sejumlah masyarakat yang berkumpul dihimbau untuk mematuhi prokes. Tim Pamor Keris yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Batu, Kompol Novian Widyantoro turun langsung ke lapangan dan mengimbau masyarakat dan wisatawan untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.
Kali ini Tim Pamor Keris Polres Batu melaksanakan patroli, Selasa (15/03/2022), di pusat perbelanjaan yang ada di wilayah Kota Batu untuk melakukan imbauan kepada masyarakat tentang protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19 khususnya varian Omicron.
Kabag Ops Polres Batu Kompol Novian Widyantoro menerangkan bahwa selain penegakkan protokol kesehatan, tim Pamor Keris Polres Batu melaksanakan patroli untuk menjaga keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di lingkungan masyarakat.
“Selain melaksanakan tugas penegakkan protokol kesehatan, tim Pamor Keris juga melakukan patroli kamtibmas di lingkungan warga masyarakat,” ujar Novian sapaan akrab Kabag Ops Polres Batu.
“Kegiatan patroli Pamor Keris kali ini menyasar pada pusat perbelanjaan dimana tempat tersebut banyak sekali dikunjungi oleh wisatawan yang berkunjung ke Kota Wisata Batu,” sambungnya.
Kepatuhan warga masyarakat menerapkan protokol kesehatan sangat diharapkan guna memutus mata rantai Covid-19.
“Kepada seluruh warga masyarakat Kota Batu maupun wisatawan yang berkunjung kami imbau untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan saat berada di ruang publik, serta selalu scan barcode aplikasi Peduli Lindungi, hal ini merupakan langkah pencegahan penyebaran Covid-19 varian Omicron,” pungkasnya. (Dewa)