Waktu Sekarang

11 Oktober 2024 06:48

Integrasi Data, Wujudkan Malang Satu Data

Kategori :

Share:

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on whatsapp

Matarawali.Net – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) kembali menyelenggarakan kegiatan Desiminasi Data Statistik Sektoral Kota Malang Tahun 2022 acara yang berlangsung di Ruang Pinus Hotel Savana & Convention, jalan Letjen Sutoyo No. 32 Malang, dihadiri oleh Walikota Malang, Drs. H. Sutiaji, Kepala Diskominfo Kota Malang,Muhammad Nur Widianto,S.Sos, 24 perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Malang dan 31 perwakilan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kota Malang.

Acara tersebut mengusung tema Publikasi Data Sektoral Kota Malang Tahun 2022 dan dibuka langsung oleh Walikota Malang

Dalam sambutannya, Sutiaji menyampaikan (9/3/22) “Ketersediaan, akurasi dan tata kelola data masih menjadi masalah klasik yang harus dibenahi karena sangat penting sebagai pondasi penentu arah dan pelaksanaan pembangunan. Osji yang merupakan maskot Kota Malang memiliki arti yang sangat dalam “Iso dadi siji” atau bisa jadi satu sehingga kita perlu berkolaborasi menggabungkan kekuatan demi perencanaan pembangunan yang berkualitas” terangnya

Kepala Dinas Kominfo yang akrab disapa pak Wit, ini menjelaskan latar belakang dari diadakannya kegiatan ini adalah upaya Diskominfo Kota Malang menterjemahkan tema HUT ke 108 Kota Malang yaitu “Kolaborasi, Akselerasi, dan Bangkit Bersama dari sebuah kolaborasi data bisa dihimpun, Akselerasi data dapat memberikan kemanfaatan karena dari sebuah data yang berdaya mampu bangkit secara bersama selain itu data yang fungsional dapat menjadi kendaraan bagi Kota Malang yang bermartabat” ujar Widianto.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Walikota Malang, Diah Ayu Kusumadewi juga menambahkan “Data sektoral itu perlu kita himpun diportal Malang Satu Data supaya setiap data bisa terintegrasi. Perencanaan yang baik dimulai dari data yang baik mak Kita perlu memiliki data yang baik dulu demi pembangunan berkualitas sehingga Kota Malang bisa mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang berkualitas pula” tuturnya

Selain dari Walikota dan Kepala Dinas Kominfo pada kegiatan itu hadir pula J. A. Bayu Widjaya, S.Sos, M.Si Kepala Bidang Statistik dan Persandian Diskominfo Kota Malang, Diah Ayu Kusumadewi, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Walikota Malang, serta Lies Alifah, Statistik Ahli Muda Badan Pusat Statistik Kota Malang turut memaparkan materi.
(dewa)

No Tag
Matarajawali
Di Post : 17:35
Berita Serupa